Informasi Olimpiade

Post Page Advertisement [Top]

FISIKA

Fisika - Problem of the week 2 - Sari dan Kurir Bangunan

Suatu hari Sari melihat seorang kurir bangunan yang sedang kebingungan memindahkan sebuah  balok besi dari depan gudang menuju mobil angkut. Panjang balok besi sekitar 2 meter sedangkan jarak dari gudang ke mobil angkut sekitar 20 meter.


Sari: "Permisi, Pak. Ada yang bisa saya bantu?"
Kurir: "Wah.. Kebetulan, saya mau memindahkan balok besi ini ke mobil angkut tapi berat sekali ternyata."
Sari: "Emang beratnya berapa, Pak?"
Kurir: "Kira-kira 60 kg, dek."
Sari: "hmmm...."

Sari terdiam sejenak, berpikir sambil mengamati pak Kurir yang sedang memindahkan barang-barang lain ke mobil angkut. Pak Kurir bisa mengangkat dua karung semen @20 kg sekaligus. Sesekali pak Kurir mencoba mendorong balok besi, tapi balok tersebut tak bergerak sama sekali. Ditambah lagi Sari tidak menemukan peralatan angkut di sekitar tempat kerja. Sebenarnya Sari ingin membantu mengangkat, tapi dia harus segera pulang sementara ada puluhan balok besi di gudang penyimpanan.

Jika Anda di posisi Sari, apa yang akan Anda sarankan/lakukan kepada Pak Kurir? Sertakan argumen ilmiah yang mendasari saran Anda!


K

P.S.: Jawaban bisa dikirimkan ke email KOJA.... koja.olimpiade@gmail.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]

| Designed by Colorlib